Dikutip dari situs resmi klub, untuk mencapai 200 kemenangan, Madrid memainkan sebanyak 344 pertandingan dan memimpin sendirian daftar tim dengan jumlah kemenangan terbanyak.
Los Merengues unggul jauh dari 'pesaing' terdekatnya raksasa Jerman Bayern Munich dengan 141 kemenangan dengan 257 pertandingan dan Barcelona di urutan ketiga dengan jumlah 133 kemenangan dengan 229 pertandingan.
Di belakang El Barca ada Manchester United yang mencatatkan 132 kemenangan dalam 235 partainya. Sementara AC Milan mencetak 119 kemenangan dalam 229 partainya.
Madrid memenangi pertandingan Piala Eropa pertamanya pada 8 September 1955 melawan Servette dengan skor 2-0 dan sukses merengkuh gelar juara beberapa bulan kemudian usai menundukkan Stade Reims 4-3 di final.
'Si Putih' menjadi klub tersukses di turnamen ini dengan total sembilan trofi dengan menjadi juara dalam lima edisi pertamanya.
0 komentar:
Posting Komentar