Terakhir kali Higuain menjebol gawang lawan adalah pada 14 Januari silam. Saat itu, dia mencetak satu gol yang membantu Madrid mengalahkan Real Mallorca 2-1.
Setelah gol itu, Higuain bagai kehilangan ketajamannya. Pemain yang dijuluki El Pipita ini sudah tak mencatatkan namanya di papan skor dalam delapan laga terakhir bersama Los Merengues.
Meski begitu, Mourinho tetap memercayai Higuain dan tak akan melepasnya. Dia bahkan menganggap pemain yang sudah 17 gol pada musim ini tersebut sebagai salah satu penyerang tengah terbaik di dunia.
"Cuma pelatih bodoh yang ingin penyerang tengah terbaik di dunia meninggalkan timnya," ucap Mourinho di situs resmi klub.
"Higuain mungkin gagal mencetak gol dalam beberapa pertandingan terakhir. Tapi itu tak mengurangi nilai spesial dia di mata saya dan saya tak akan membiarkan dia pergi dari Real Madrid," tambahnya.








0 komentar:
Posting Komentar