Pekan lalu, Juve bermain imbang 1-1 melawan saingan beratnya, AC Milan. Belum mampu tampil optimal, 'Si Nyonya Tua' kembali memetik hasil imbang 1-1 saat menjamu Chievo, di Juventus Arena, Minggu (4/3/2012) dini hari WIB.
Melihat performa Juve yang tak maksimal, beberapa Juventini pun lantas mencemooh hasil kerja pemain-pemain yang berlaga di lapangan. Sadar dengan kekurangan yang masih ada dalam tim asuhannya, Conte pun meminta pendukung untuk bersabar.
"Ini membutuhkan kesabaran dan fans harus bangga dengan apa yang kami capai. Jika tidak, saya benar-benar tidak tahu apa yang harus berkata apa," jelas Conte di Football Italia.
"Tim ini harus tumbuh, karena ada pihal lain yang lebih terorganisir dibandingkan kami sekarang ini," lanjut dia kemudian.
Dalam pandangan Conte, apa yang diraih Juventus kini justru bisa dianggap sebagai sebuah keajaiban. Sebabnya adalah karena 'Si Nyonya Tua' tak masuk dalam daftar unggulan juara pada awal musim lalu.
"Di musim panas lalu ada pembicaraan bahwa tim ini cukup bagus untuk hanya bisa bertengger di peringkat keenam, jadi apa yang kami lakukan sekarang ini adalah perforrma yang ajaib," pungkasnya.








0 komentar:
Posting Komentar